Lazismu Setia Dukung UMKM

penyerahan bantuan UMKM KL Mrebet

Mrebet, 11 Oktober 2024 – Lazismu mengadakan pentasharufan melalui “Program UMKM Berdaya” untuk meningkatkan kesejahteraan pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) serta mendorong pertumbuhan ekonomi lokal. Kegiatan ini melibatkan Lazismu daerah Purbalingga, Lazismu KL Mrebet, PCM Mrebet, dan perangkat desa setempat.

Wisnu Aji, perwakilan Lazismu daerah Purbalingga, menjelaskan bahwa program ini bertujuan memperkuat modal usaha UMKM dan mendorong pertumbuhan ekonomi. “Kami harap bantuan ini bisa memberikan dampak positif dan berkelanjutan bagi UMKM,” ujarnya.

Kunjungan pertama dilakukan di Desa Mangunegara, dengan dihadiri oleh Kadus Lukman, PRM Pak Sisyanto, dan PCM Pak Eko Supriyanto. Mereka memberikan bantuan kepada pelaku UMKM setempat. Setelah itu, rombongan melanjutkan ke Pagerandong untuk memberikan bantuan kepada Bu Yanti. Pak Ratno, Kepala KL Lazismu Mrebet, menyampaikan bahwa pentasharufan ini juga bertujuan memberikan dukungan moral bagi pelaku usaha.

Selanjutnya, kunjungan dilakukan di Pengalusan, tempat Mas Aufal yang mengelola usaha kuliner. Pak Syukur berharap bantuan tersebut dapat mempercepat pertumbuhan usahanya. Kunjungan terakhir dilaksanakan di Cipaku untuk mendukung usaha pertanian Mas Anhar.

Pak Eko dari PCM Mrebet menekankan pentingnya kolaborasi antara Lazismu, PCM, dan perangkat desa dalam memastikan program ini berjalan lancar dan tepat sasaran. “Kami berkomitmen untuk memastikan program ini berdampak positif bagi masyarakat,” katanya.

Lazismu berencana untuk terus mendukung pelaku UMKM melalui pelatihan dan pendampingan agar mereka mampu mengembangkan usaha secara mandiri dan berkelanjutan.

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

SHARE

LATEST POST

Scroll to Top