Lazismu Jateng & Majelis Telkomsel Taqwa (MTT) sukses menyelenggarakan acara “Berkah Muharram untuk Lansia” di Gedung Tahfidz, Jagan, Kroyo Karangmalang, Sragen. Acara tersebut melibatkan Lazismu Sragen, terkhusus penerima manfaat rutin dari Program Sayangi Lansia Lazismu Sragen. Acara ini memperingati Tahun Baru Islam 1446 H dan menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia.
Acara digelar pada Senin, (05/08/24), acara ini dihadiri oleh perwakilan Lazismu Jateng dan MTT. Turut hadir Ketua Badan Pengurus Lazismu Sragen, Ridwan Adi Sukomono, S.Sos, M.M serta Ketua Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Sragen Dra. Dwi Astuti, S.Pd. M.Pd. Kehadiran mereka menambah semarak dan makna dari acara yang bertujuan untuk menyemangati dan membahagiakan para lansia yang hadir.
Lansia bersama MTT mengibarkan bendera merah putih mengingat akan kemerdekaan
Dalam sambutannya, Dra. Dwi Astuti, S.Pd. M.Pd menyampaikan rasa syukur dan terimakasih atas terselenggaranya kegiatan ini. Ia mengucapkan terimakasih kepada Lazismu dan MTT yang sudah memberikan santunan kepada para lansia di Jagan. “Semoga seluruh jajaran Lazismu dan MTT semakin baik kedepannya dan selalu menebar kebahagiaan untuk umat.”
BACA JUGA
- Lazismu Jateng bersama Majelis Telkomsel Taqwa Wujudkan Sinergi Berkah Jasmani dan Rohani Lewat Program Safari Jumat di Kota Magelang
- Brace untuk Lazismu Jawa Tengah! Kembali Raih Penghargaan Lazismu Terbaik Nasional 2024
- Back to Back! Lazismu Jawa Tengah Raih Penghargaan Lazismu Terbaik Nasional 2024
Acara dimulai pada 09.00 WIB dimulai dari pembukaan, sambutan hingga kajian oleh Ustaz Umar Chaeroni. Salah satu momen yang paling ditunggu-tunggu dalam acara ini adalah pemberian bingkisan kepada 30 orang lansia yang merupakan penerima manfaat Program Sayangi Lansia Lazismu Sragen. Mereka mendapatkan alat salat berupa mukena dan sajadah mini serta sembako yang dilengkapi dengan Rendangmu. Para lansia yang hadir tampak sangat antusias dan bahagia menerima bingkisan tersebut. Selain mendapatkan bingkisan, mereka juga berkesempatan untuk cek kesehatan gratis dari Klinik Aisyiyah Sragen.
Dengan terselenggaranya acara “Berkah Muharram untuk Lansia” Lazismu Sragen berharap dapat terus memberikan kontribusi positif kepada masyarakat, khususnya bagi para lansia. Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi berbagai pihak untuk terus berbuat kebaikan dan berbagi kebahagiaan kepada sesama.